Feb 1, 2010

PT. SEMEN TANOSA - Lulusan SMU/SMK/STM

PT. SEMEN TANOSA membuka kesempatan kepada Putra-Putri Indonesia terbaik untuk bergabung dan kerkembang bersama menjadi karyawan PT Semen Tonasa melalui Program Technical Trainee PT Semen Tonasa.

Kesempatan terbuka untuk Lulusan SMU/SMK dengan Jurusan :

Jurusan & Kode

I. SMK/STM
   1. Tehnik Listrik (TLI)
   2. Tehnik Elektronik Industri (TEI)
   3. Tehnik Mesin/Mekanik/Las (TMI)
   4. Tehnik Gambar Bangunan (TGB)
II. SMK
   1. Akuntansi (AKT)
III. SMTI
   1. Kimia Industri (TKI)
IV. SMAK
   1. Analis Kimia (AKA)
V. SMU
   1. IPA (IPA)
   2. IPS (IPS)

PERSYARATAN UMUM
a. WNI Laki/Perempuan
b. Sehat jasmani dan rohani untuk melakukan tugas pekerjaan di PT Semen Tonasa
c. Jurusan yang dilamar harus sesuai dengan latar belakang pendidikannya
d. Nilai rata-rata SKHUN minimal 6 dan hasil ujian kompetensi min 7 (unuk SMK) atau min 7 untuk SMU
e. Batas usia minimal 18 tahun, belum berumur 26 tahun pada tanggal 1 februari 2011
f. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah kerja PT. Semen Tonasa

SURAT LAMARAN
Berkas lamaran dikirim dalam amplop cokelat tertutup dengan menuliskan kode sesuai jurusan yang tertera pada point 1 (satu)
Lamaran dikirim ke alamat :
HRD PT Semen Tonasa melalui :
a. PO.BOX 3000 PKN 90600 atau
b. PO.BOX 3000 MS 90000
Dan diterima paling lambat tanggal 14 Februari 2011 (cap pos) melalui kilat khusus
Note : Panitia tidak menerima pendaftaran secara langsung (harus melalui PO BOX)

lamaran dilengkapi dokumen berikut :
a. Surat Lamaran
b. Riwayat hidup (CV)
c. FC Ijasah & SKHUN yang telah dilegalisir
d. FC KTP dan akte kelahiran/Tanda Lahir
e. Pas foto berwarna terbaru ukuran 4x6 sebanyak 3 lembar
f. Melampirkan pernyataan diri tentang tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkotika dan zat adiktif lainnya.

PELAKSANAAN SELEKSI
a. Proses seleksi terdiri dari :
   - Seleksi Administrasi
   - Tes Potensi Belajar
   - Tes Kompetensi Dasar (TKD)
   - Tes Bhs Inggris
   - Tes Kebugaran/Fisik
   - Psikotest (personality,attitude,motivasi, sikap kerja)
   - Tes Kesehatan (lengkap)
b. Seleksi diselenggarakan di Pangkep dan Makasar
c. Seleksi/Tes diselenggarakan dengan system gugur

Hasil seleksi setiap tahap pelaksanaan tes diumumkan melalui mass media/surat kabar harian
Pelamar yang lulus dalam proses seleksi di atas, akan mengikuti program Diklat dengan status Technical Trainee (TT) selama 9 bulan meliputi :
  - Diklat dasar & Khusus
  - Diklat Bintal & Manajemen Qalbu
  - Orientasi & On Job Training

Bagi peserta TT yang lulus akan diangkat menjadi karyawan percobaan selam 3 bulan, setelah lulus masa percobaan diangkat menjadi karyawan tetap

LAIN-LAIN
a. Surat lamaran yang telah dikirm/diterima oelh HRD PT Semen Tonasa tidak dapat diminta kembali
b. Tidak dipungut biaya apapun untuk mengikuti proses seleksi
c. Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan yang dipanggil
d. Pelamar yang pernah masukan surat lamaran ke PT Semen Tonasa sebelum di terbitkan pengumuman ini dianggap tidak berlaku
e. Keputusan Panitia tidak dapat diganggu gugat.

TTD

HRD PT Semen Tonasa


Related Post :


Cari Lowongan Lain